Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Banyuwangi Kab Berikan Tes Kanker Serviks, Ayo Periksakan Diri

kota banyuwangi,kota bwi,di banyuwangi,banyuwangi kab, kangker banyuwangi, kaker banyuwangi, kanker serviks banyuwangi, kabar banyuwangi
Bupati Ipuk Tinjau Pemeriksa Kaker Serviks (Dok Humas Banyuwangi Kab)

Pemerintah Banyuwangi Kab menyediakan tes kanker serviks dan edukasi tanda kanker payudara gratis, untuk perempuan dalam masa-masa subur.

Tes tersebut bernama Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) dan edukasi tentang periksa payudara sendiri (sadari), yang terangkum dalam program perempuan Banyuwangi sadar IVA dan periksa payudara sendiri (Perisai Diri).

Kab Banyuwangi menyediakan tes dan edukasi gratis ini, di puskesmas-puskesmas yang berjumlah 45 yang tersebar di 25 kecamatan.

Kab Banyuwangi pada bulan Februari 2022 ini, menargetkan mengetes IVA dan memberikan edukasi kanker payudara pada sepuluh ribu perempuan dalam masa subur.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengatakan, kanker merupakan pembunuh nomor satu bagi manusia di Dunia.

Di Indonesia, kanker menempati posisi kedua sebagai pembunuh manusia.

"Ini salah satu cara kami menekan kasus dengan menggalakkan pemeriksaan secara gratis. Kami berharap para perempuan bisa memanfaatkan program ini dengan baik,” kata Ipuk, Rabu 9 Februari 2022.

Dia berharap perempuan Banyuwangi tergerak untuk peduli dan mau memeriksakan diri lebih dini terhadap kanker serviks dan kanker payudara.

Dengan kesadaran untuk tes dini, mereka bisa mendapatkan penanganan lebih cepat untuk menghindari keparahan dan kematian.

Nota kesepahaman pun telah ditandatanganinya bersama pimpinan sejumlah kelompok wanita di Banyuwangi Kab.

Mereka adalah TP PKK, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Banyuwangi, komunitas peduli kanker Osing Pink, Fatayat dan Muslimat NU, Nasiyatul Aisyiyah, gabungan GOW serta Dharma Wanita Persatuan.

“Kanker serviks dan kanker payudara ini kan bisa dideteksi dini, sehingga pemeriksaan sejak awal diharapkan bisa mengurangi angka kasus maupun resiko keparahan," kata Ipuk.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan dr Andriyani Hamzah mengatakan, pelayanan gratis ini diluncurkan pada Hari Kanker Sedunia, 4 Februari 2022.

Dia mengatakan, puskesmas-puskesmas juga menyediakan fasilitas untuk pengobatan lebih lanjut terhadap perempuan dengan kanker serviks dan kanker payudara.

"Para wanita usia subur bisa melakukan tes IVA secara gratis di seluruh puskesmas se-Banyuwangi. Penanganan secara medis juga akan kami siapkan dan fasilitasi," kata dr Andriyani. (Selabar.id / Udi)